Diposting oleh
Eligio Moniz do Rego
eyeOS adalah sebuah sistem operasi desktop open source yang berbasis web, dimana Anda dapat mengakses sistem operasi tersebut melalui jaringan seperti LAN atau Internet dari web browser seperti Firefox, Chrome dan lain sebagainya. Meskipun orientasi penyebarannya melaui web, dalam banyak hal, eyeOS merupakan sistem operasi desktop yang memiliki fitur yang cukup lengkap. Berbagai aplikasi seperti kalender, RSS Reader, email client, word processor, spreadsheet, manajer kontak sudah menjadi aplikasi default yang terpasang dalam sistemnya. Ini adalah sistem dengan konsep
cloud computing yang bertujuan untuk memungkinkan kolaborasi dan komunikasi di antara pengguna, atau bisa juga sebagai perlindungan pribadi Anda ketika Anda terjebak menggunakan komputer orang lain.
Kebanyakan orang pasti akan bertanya-tanya tentang kinerja dari eyeOS tersebut. Saat penulis mencoba menjalankan sebuah aplikasi di eyeOS, kecepatan eksekusi agak sedikit lambat dibandingkan dengan sistem operasi desktop yang yang dijalankan lewat media storage, ini adalah hal biasa dikarenakan antarmuka eyeOS berbasis browser. Namun, meskipun ada beberapa kompromi, penulis tinggalkan dengan kesan bahwa eyeOS jauh dari sekedar bukti demonstrasi konsep, ini adalah sesuatu yang dapat digunakan untuk pekerjaan yang serius. Secara garis besar eyeOS merupakan terobosan hebat dalam dunia sistem operasi dekstop, karena memberi warna yang unik dengan menghadirkan konsep cloud computing.
Untuk menginstalasikan eyeOS, pertama Anda perlu menyiapkan lingkungan web server yang terdiri dari Apache, PHP dan beberapa elemen lainnya.
Catatan:
Penulis menjalankan eyeOS di atas distro
Ubuntu 10.04, silakan disesuaikan dengan distro Linux yg Anda gunakan.
Panduan instalasi eyeOS dapat di download pada link dibawah ini:
DOWNLOAD
25 Oktober 2010 pukul 06.01
wah... keren bang.. siap ngoprek eyeOS dah.....
25 Oktober 2010 pukul 14.08
sudah sampai pada step chmod 777 untuk folder eyeos, tapi koq error yah? di browser sudah ngetik http://127.0.0.1/eyeos/installer tapi nggak ada. adanya malah folder install.. gimana donk, bang? :'(
25 Oktober 2010 pukul 20.22
@mazumam
Seep,,,
@eNNo
yang digunakan versi 2x berarti?
dalam praktek ini saya gunakan yg versi 1.9
31 Oktober 2010 pukul 09.04
Ijin sedot ya bang :))
2 November 2010 pukul 05.01
boros benwittttttttttttttttttttttttttttttttttttt
fufufufuufuf
18 November 2010 pukul 18.07
@Ahmad Fikry
Silakan prenz ;)
@airyz
Ngga yo! salah setting jaringan s' :P
22 November 2010 pukul 06.46
Mas Izu sering2 yah sharing ilmu wasiat Linux di blog ini, aku selalu pantau deh Trim's
14 Desember 2010 pukul 23.30
mau' coba __ ahhh
20 Desember 2010 pukul 21.14
udah ikuti langkah2nya tapi disini koq begini jadinya:
My-4730Z:~$ sudo mv eyeos/ /var/www/
mv: cannot move `eyeos/' to `/var/www/eyeos': Directory not empty
27 Desember 2010 pukul 15.46
@Dwi Eko Raharjo
Semoga tidak bosan2nya juga ya mau berkunjung ke blog saya :D
@opick langar
Monggo :)
@rosmen
kalo download eyeos yg versi 2.0 berarti nama direktorinya beda.coba lihat hasil ektraksnya di manajemen berkas.
7 Februari 2011 pukul 09.48
lansung ke TKP gan ;)
31 Maret 2011 pukul 21.26
Petunjuk penggunaannya gimana bro?
6 April 2011 pukul 23.02
@bro eser
e-book yg ada hanya pentunjuk instalasi..untuk penggunaannya bisa di eksplorasi sendiri..sama seperti sistem operasi berbasis gui yg ada.
24 Februari 2013 pukul 16.00
download nya dmn gan..??
9 Maret 2013 pukul 19.39
@Ahmad Faris
Untuk yang versi lama bisa download disini http://en.kioskea.net/download/download-2216-eyeos.
14 Desember 2017 pukul 23.40
Goood artikel bro
My BLog
31 Mei 2018 pukul 15.02
Bang agar eyeos bida diakses Semua orang itu gmn cara ny?
Saya disini mkek vps dan diinstall ubuntu 12.04
31 Mei 2018 pukul 15.03
Bang agar eyeos bida diakses Semua orang itu gmn cara ny?
Saya disini mkek vps dan diinstall ubuntu 12.04
8 November 2018 pukul 13.40
Saya gunakan versi 1.9 tp gk muncul bang dibrowser, knpa ya bang?